Siapa suka buah jambu air di sini? Seperti kita tahu, ada banyak sekali jenis-jenis tanaman jambu air sekarang ini. Jambu air jamaika merupakan salah satu jenis jambu air yang mempunyai penggemar yang banyak. Hal ini tak terlepas dari keunggulan yang dimiliki oleh buah jambu air jamaika dibandingkan buah jambu yang lainnya. Buahnya berukuran lebih besar dari rata-rata, warnanya merah cerah dan menyeluruh, serta rasanya manis.
Ini merupakan bibit jambu air jamaika jenis jumbo. Artinya adalah buah jambu air jamaika yang satu ini mempunyai ukuran yang lebih besar dari rata-rata. Jika biasanya jambu air jamaika ini sebesar kepalan tangan orang dewasa, kalau yang ini lebih besar lagi. Jadi bisa Anda bayangkan betapa puasnya makan buah jambu air jumbo ini. Berhubung bibit yang kami jual merupakan bibit asal okulasi, maka bibit ini pun mampu berbuah lebih cepat dari biasanya.